Guru Pelempar Gunting di Tangsel Dinonaktifkan

2 minutes reading
Thursday, 5 Sep 2024 14:25 0 48 Banten Maju

TANGERANG, BNR –Pihak sekolah dan guru SMAN 2 Kota Tangsel minta maaf kepada orang tua siswa siswa yang anaknya telah mengalami kekerasan dalam lingkungan sekolah.

Permohonan maaf tersebut merupakan tindak lanjut dari kasus pelemparan gunting yang dilakukan oleh guru biologi kepada siswi saat proses belajar mengajar berlangsung pada 27 Agustus lalu.

Kepala Sekolah SMAN 2 Kota Tangsel Abu Yazid mengatakan, dirinya bersama wakil kepala sekolah, beberapa guru dan komite sekolah minta maaf atas kejadian yang terjadi beberapa waktu lalu.

“Kami sekolah meminta maaf kepada orangtua dan korban atas kejadian yang tidak dibenarkan dari sisi manapun dan tidak ada yang menginginkan hal itu terjadi.
Kami berharap kejadian yang sama tidak terulang lagi,” ujarnya kepada wartawan di SMAN 2 Tangsel, Kamis (5/8/2024).

Yazid menambahkan, peristiwa tersebut merupakan kejadian yang tidak sejalan dengan kebijakan sekolah, sehingga hal itu mengganggu sekolah, siswa dan orang tua atau wali siswa serta masyarakat pada umumnya.

Untuk itu, pihaknya memohon maaf atas kejadian dimaksud dan akan mengupayakan bahwa kejadian serupa tidak akan terulang lagi dikemudian hari.

Yazid mengaku, pihaknya akan melakukan pembinaan kepada guru tersebut, sehingga masalah tersebut bisa terselesaikan secara internal sekolah.

Menurutnya, kepada guru yang bersangkutan pihaknya telah mengambil langkah tegas, dengan menonaktifkannya untuk sementara waktu sampai masalah tersbeut dinyatakan selesai.

Sementara itu, Guru Biologi SMAN 2 Kota Tangsel atau pelaku pelemparan gunting Ida Winarni, meminta maaf atas kejadian tersebut.

lda juga minta maaf dari hati yang paling dalam kepada korban siswi berinisial RD dan keluarga atas khilaf yang ia lakukan. Kejadian tersebut menjadi pelajaran yang berharaga baginya.(*)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Comments

No comments to show.

Featured

LAINNYA